Polres Bengkayang – Satuan Lalu Lintas Polres Bengkayang Polda Kalbar kembali melanjutkan Program LASER-IN untuk melakukan Vaksinasi Covid-19 kepada anak usia 6-11 tahun. Kali ini vaksinasi dilakukan di SDN 04 Bengkayang, SDN 14 Bengkayang dan 03 Kecamatan Bengkayang Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat, Selasa (08/02/22).
“Dari ketiga SD tersebut taget kita kurang lebih 1200. SD 03 itu 600, SD 04 itu 365 dan SD 14 sekitar 325 orang. Semoga target tercapai karena kita melihat kondisi anak-anak yang akan di Vaksin. Untuk beso target vaksin sekitar 720 yakni di SD 01 dan SD 13 di Bengkayang. Mudah-mudahan target itu tercapai semua sehingga pecepatan vaksin usia 6-11 tahun segera tercapai di Bumi Sebalo”, kata Kasat Lantas Polres Bengkayang IPTU Sangidun, S.Sos.
IPTU Sangidun menerangkan akan melakukan vaksinasi di kecamatan lainnya jika target Vaksinasi usia-6-11 tahun di Kecamatan Bengkayang sudah tercapai.
“Apabila sudah terpenuhi di Kecamatan Bengkayang kita akan meneruskan ke daerah atau kecamatan yang masih belum tercapai target vaksin, karena kita ketahui situasi dari geografis Bengkayang sangat luas cakupannya dan medan yang cukup jauh. Itu perlu waktu untuk menempuh capaian vaksin 6-11 tahun”, katanya.
Sementara itu, Martinus selaku orang tua siswa yang anaknya di Vaksin mengatakan bagus mendukung kegiatan Vaksinasi yang dilakukan hari ini.
“Saya secara pribadi bagus, saya mendukung karena apa, sejak kapan lagi kita menjada diri dan juga berguna bagi kesehatan anak-anak apalagi musim-musim sekarang adalah musim-musim yang sifatnya urgen. Apabila nanti ada vaksin untuk anak TK pun boleh”, kata Martinus.
Vaksinasi anak usia 6-11 tahun kali ini kerjasama antara Polres Bengkayang, Puskesmas Bengkayang dan pihak sekolah. Anak-anak yang ikut Vaksinasi didampingi oleh orang tuanya masing-masing dan di hibur oleh anggota Polri dan TNI untuk memberikan semangat kepada mereka yang vaksin.