polresbengkayang.com – Untuk memberikan rasa aman,nyaman serta kondusif,anggota Sat Polair melaksanakan komunikasi dialogis kamtibmas kepada masyarakat dan penjaga pantai Kura-kura beach, Selasa 25/12/2018 jam 08.00 wib.

Hal ini dilakukan agar memberikan rasa aman,nyaman serta sebagai bentuk dari tugas pokok kepolisian,yaitu pelindung,pengayom dan pelayan masyarakat. Kasat Polair AKP Apep Syamsul Hakim.SIP menerangkan kegiatan ini dilakukan agar bisa memberikan rasa aman,nyaman pada masyarakat yg mana menikmati libur bersama selain itu upaya menjaga situasi tetap kondusif menjelang tahun baru dan pesta demokrasi 2019 mendatang.

AKP Apep juga memberikan himbauan agar masyarakat serta pengunjung bisa menjaga kerukunan antar sesama,tidak mudah terprovokasi berita yang belum tentu asal mulanya/hoax serta saling bekerjasama antar masyarakat.

Dalam hal ini juga kasat yang memimpin langsung anggotanya menekankan agar anggota yang melakukan pengamanan Pospam kura-kura beach agar memperhatikan perpormen/penampilan individu masing-mading,saling menjaga kekompakan serta berikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.