polresbengkayang.com – Dalam upaya memalisir dan menekan kejahatan tindak pidana serta menjaga kerukunan antar sesama warga masyarakat, sangat perlu diambil antisifasi oleh pihak kepolisian dalam hal ini Sat Polair Polres Bengkayang melakukan silaturahmi serta komunikasi langsung kepada masyarakat setempat, terutama masyarakat pesisir yang berdomisili disekitar kantor Sat Polair Teluk suak.

Melalui personil Sat Polair an Bripka Rudi Hartono memberikan himbauan serta komunukasi langsung khususnya kepada masyarakat Desa Karimunting Dusun Batu payung, Sabtu,09/02/2019 pukul 08.00 wib.

Kasat Polair AKP Apep Syamsul Hakim.SIP selaku Kasat Polair Polres Bengkayang menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan agar adanya kedekatan hubungan yang baik serta terjalin silaturahmi yang harmonis antara anggota Sat polair dengan masyarakat sekitar.

Selain itu diharapkan masyarakat ikut menjaga serta berperan aktif dalam menciptakan suasana yang damai kondusif dan menangkal upaya adu domba dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab,ungkap Kasat.